Sekilas Tentang WordPress
Cara Membuat Blog Gratis di WordPress – WordPress merupakan platform untuk membuat blog dan website baik gratis ataupun berbayar. Pada awalnya wordpress hanya sebagai platform untuk membuat blog saja. Seiring dengan berkembangnya tekhnologi dan kebutuhan akan internet.
WordPress sudah mengalami perkembangan dan penambahan berbagai fitur yang bisa digunakan untuk membuat website sesuai dengan keperluan. Tetapi sekarang sudah bisa digunakan untuk berbagai macam situs. Contoh membuat website perusahaan, website toko online, website profil perusahaan dan sebagainya.
Domain dan hosting gratis menggunakan wordpress.com gratis. Apabila ditengah perjalanan ingin diganti menjadi domain dan hosting yang berbayar, Anda tinggal melakukan upgrade. Nama situs yang digunakan dipikirkan dengan matang, karena nantinya tinggal upgrade ke domain dan hosting sendiri.
Apabila ingin diganti menjadi layanan yang berbayar Anda tinggal melakukan upgrade. Atau apabila ingin menggunakan hosting sendiri. Anda tinggal mencari penyedia domain dan web hosting untuk mendaftarkan nama domain dan juga menyewa hosting.
Langkah-Langkah Cara Membuat Blog Gratis di WordPress
Di bawah merupakan langkah-langkah cara membuat blog di WordPress secara gratis :
- Langkah pertama masuk ke alamat https://wordpress.com. Kemudian klik Blogs
- Selanjutnya akan muncul tampilan seperti gambar di bawah, kemudian klik get started
- Lalu pilih start with a blog
- Kemudian pilih tema, pilih salah satu tema yang tersedia. Apabila sudah mendaftar dapat memilih kembali tema yang sudah disediakan wordpress secara gratis
- Ketikan alamat situs yang anda inginkan. Jika alamat situs sudah terpakai, akan muncul beberapa pilihan nama yang tersedia. Pilih yang free jika anda menginginkan yang gratis dan akan tersedia beberapa pilihan premium. Tinggal klik sesuai yang diinginkan. Untuk yang free akan ada tambahan wordpress.com dibelakangnya. Contoh namadomain.wordpress.com
- Klik strat with free
- Masukkan email dan password, lalu klik continue
- Akan muncul tampilan gambar di bawah. Klik view my site
- Lalu klik start a new post
- Buat post baru untuk mengisi blog tersebut
- Agar lebih leluasa untuk menjelajah silahkan masuk ke dashboard Admin WP. contoh namadomain.wordpress.com/wp-admin. Pada halaman dashboard wp-admin, dapat mengubah tema blog, menulis post, membuat halaman, merevisi profil, menambahkan pengguna dan sebagainya.
Demikian mengenai Cara Membuat Blog Gratis di WordPress, semoga dapat bermanfaat.